Bahan Dasar :
- 125 gram tepung terigu
- 1/2 sendok teh garam
- 350 ml susu cair
- 1 butir telur
- 2 sendok makan margarin (untuk olesan)
Bahan Vla :
- 300 ml susu cair
- 30 gram tepung maizena
- 75 gram gula pasir
- 10 gram coklat bubuk
- 2 kuning telur
- 3 sendok makan mentega
Cara Membuat :
1. Membuat dadar: aduk tepung terigu dan garam, lalu tuang campuran susu dan telur sambil diaduk rata.
2. Buat dadar tipis diameter 18cm di wajan anti lengket yang dioles margarin, sisihkan.
3. Membuat vla coklat: aduk susu, gula, maizena dan coklat bubuk sampai rata.
4. Masak sambil diaduk hingga meletup". Ambil satu sendok sayur adonan lalu tuang ke kuning telur, aduk rata.
5. Tuang campuran telur ke dalam adonan lalu masak sambil diaduk" hingga meletup".
6. Angkat dari api, masukkan mentega aduk rata. Ambil dadar, isi dengan vla, diamkan sebentar sampai uap hilang lalu gulung.
* SELAMAT MENCOBA*
No comments:
Post a Comment